Muhammad Faizin
Penulis
Malam itu Husen dan teman karibnya, Karim, duduk-duduk di teras mushala. Mereka membicarakan keputusan pemerintah yang sudah mengambil keputusan awal bulan Ramadhan.
Sedari awal berdasarkan hasil sistem hisab, 1 Ramadhan jatuh pada hari Sabtu. Namun berdasarkan rukyah, hilal tidak nampak sehingga pemerintah memutuskan untuk menyempurnakan bulan Sya’ban menjadi 30 hari sehingga awal puasa jatuh pada hari Minggu.
“Ramadhan tahun ini kita dapat discount 1 hari nggak puasa,” kata Husen.
“Kayak lagi promo saja ada discount. Emangnya kenapa?,” tanya Karim.
“Kita kan perkiraan awal puasanya Sabtu. Pemerintah memutuskan puasanya dimulai Minggu. Jadi discount satu hari kita nggak puasa,” jawab Husen.
“Tapi ada juga yang awal puasanya nggak di hari Sabtu juga nggak di hari Minggu,” ungkap Karim.
“Siapa itu? Hari apa mulainya?,”tanya Husen penasaran.
“Warga NU. Karena PBNU memutuskan 1 Ramadhan tahun ini jatuh pada hari Ahad. Bukan hari Minggu,” jawab Karim sambil ngeloyor pergi.
(Muhammad Faizin)
Terpopuler
1
Fantasi Sedarah, Psikiater Jelaskan Faktor Penyebab dan Penanganannya
2
Khutbah Jumat: Lima Ibadah Sosial yang Dirindukan Surga
3
Pergunu Buka Pendaftaran Beasiswa Kuliah di Universitas KH Abdul Chalim Tahun Ajaran 2025
4
Pakai Celana Dalam saat Ihram Wajib Bayar Dam
5
Kabar Duka: Ibrahim Sjarief, Suami Jurnalis Senior Najwa Shihab Meninggal Dunia
6
Ribuan Ojol Gelar Aksi, Ini Tuntutan Mereka ke Pemerintah dan Aplikator
Terkini
Lihat Semua